E-Book Kamus Istilah Bidang Pekerjaan Umum (PU)

3/12/2017
E-Book Kamus Istilah Bidang Pekerjaan Umum (PU)

E-Book Kamus Istilah Bidang Pekerjaan Umum (PU) Puji Syukur Alhamdulillah kami panjatkan kehadirat Allah SWT yang atas perkenanNya kami telah berhasil menyelesaikan dan menerbitkan edisi pertama buku "Kamus Istilah Bidang Pekerjaan Umum". Buku ini memuat materi tentang daftar istilah bidang pekerjaan umum yang sering digunakan berikut defnisi atau pengertiannya yang sebagian dilengkapi dengan ilustrasi untuk memperjelas defnsi atau pengertian istilah tersebut. Selain itu, buku ini juga memuat daftar singkatan dan akronim berikut kepanjangannya.

Sebagaimana dimaklumi bersama, lingkup tugas bidang pekerjaan umum sangat beragam dan luas, mencakup bidang sumber daya air, bina marga, cipta karya, penataan ruang serta tugas pendukung administrasi pemerintahan lainnya seperti perencanaan pembangunan, pengawasan, pengelolaan aset, pengembangan sumber daya manusia dsb. Luasnya ruang lingkup bidang pekerjaan umum ini tentunya berimplikasi pada banyaknya peristilahan yang digunakan dalam pelaksanaan tugas keseharian maupun pengambilan kebijakan publik terkait.

Meskipun, defnisi ataupun pengertian istilahistilah bidang pekerjaan umum sebenarnya sudah ada di dalam berbagai peraturan perundangan maupun dokumen-dokumen NSPM lainnya, namun tersebar, sehingga tidak semua pihak, baik internal Departemen PU maupun para pemangku kepentingan lainnya, termasuk masyarakat luas, bisa mengakses dan bahkan memahami semua istilah tersebut dengan cepat.

Penerbitan Buku ini adalah jawaban kebutuhan untuk mendapatkan informasi tentang defnisi atau pengertian istilah PU tersebut dengan cara yang lebih cepat karena dikemas dalam satu dokumen utuh. Penyusunan buku ini dilakukan dengan cara kompilasi berbagai defnisi atau pengertian istilah bidang pekerjaan umum yang tersebar di berbagai dokumen Undang-Undang, Peraturan Pemerintah, Keputusan Presiden, Peraturan Presiden, Peraturan Menteri, Keputusan Menteri dan dokuman terkait lainnya. Tentunya tidak semua istilah dapat dicantumkan dalam buku karena kami hanya memilih istiliah-istilah yang sering dan umum digunakan dalam pelaksanaan tugas bidang pekerjaan umum sehari-hari dengan pertimbangan defnisi atau pengertian istilah lainnya dapat diakomodasikan dalam juknis masing-masing bidang.

Kami menyadari bahwa buku ini tidak akan terbit tanpa adanya kontribusi dari seluruh unit di lingkungan Departemen Pekerjaan Umum. Untuk itu, dengan segala kerendahan hati, kami menghaturkan terimakasih dan penghargaan setinggi-tingginya atas dukungan, bantuan dan kontribusi yang telah diberikan.

Sebagai penutup, kami berharap buku ini dapat menambah alternatif informasi bagi masyarakat awam yang tertarik dengan kiprah Departemen Pekerjaan Umum. Selain itu, buku ini juga dapat digunakan oleh seluruh seluruh pemangku kepentingan bidang pekerjaan umum, tidak hanya di lingkungan internal PU, tetapi juga instansi sektor terkait, pemerintah daerah,media masa dan mitra kerja Departemen PU. Mengingat adanya berbagai kendala, kami menyadari bahwa buku edisi pertama ini masih jauh dari kesempurnaan. Untuk itu, kami sangat mengharapkan saran, masukan dan koreksi bagi penyempurnaan selanjutnya.

Detail E-Book
Judul E-Book : Kamus Istilah Bidang Pekerjaan Umum (PU)
Tipe File : PDF
Pembuat/Penulis : Departemen Pekerjaan Umum
Website : www.pu.go.id
Didistribusikan oleh : www.portalebookshare.blogspot.com

download

Dapatkan E-Book gratis terbaru langsung melalui alamat Email Anda

Perhatian

Bagaimana cara Mengunduh file E-Book di Portal E-Book Sharing, baca panduan-nya pada halaman ini
Apa itu E-Book dan Jenis - Jenisnya, silahkan Anda baca di halaman Mengenal Buku Elektronik Atau E-Book Dan Format-Nya

Apabila E-Book ini bermanfaat, silahkan bagikan kepada yang lainnya melalui tombol Sosial Media yang berada di atas dari Website ini.
"Sebaik Baik Manusia Adalah Yang Paling Bermanfaat Bagi Orang Lain."
Informasi

Apabila Anda selaku pemilik atau penerbit merasa keberatan E-Book-nya dipublikasikan pada website ini, silahkan hubungi kami melalui halaman Kontak, kami akan segera menghapusnya.

Apabila menemukan tautan unduhan E-Book yang mati, silahkan laporkan melalui tautan ini, kami akan segera memperbaikinya.
Agar bisa membuka/mengekstrak file E-Book berupa arsip RAR atau ZIP yang sebelumnya telah diunduh, Anda bisa menggunakan aplikasi WinRar untuk Windows yang bisa diunduh disini dan aplikasi PeaZip untuk Linux, yang bisa diunduh disini

Dan untuk dapat membaca E-Book bertipe file PDF, Anda memerlukan sebuah aplikasi pembaca file PDF gratis seperti Adobe Acrobat yang bisa diunduh gratis disini, bagi pengguna Smartphone Android bisa menggunakan aplikasi seperti Adobe Acrobat For Mobile yang bisa diunduh melalui Google Play Store.

E-Book Lainnya

Selanjutnya
Sebelumnya