E-Book Lebih Dekat Dengan Libre Office Writer

1/19/2017
E-Book Lebih Dekat Dengan Libre Office Writer
E-Book Lebih Dekat Dengan Libre Office Writer LibreOffice adalah perangkat lunak perkantoran (Office Suite) free software yang dikembangkan dari OpenOffice.org oleh organisasi The Document Foundation dan tersedia untuk platform GNU/Linux, Windows dan Mac.

Sebagai perangkat lunak perkantoran, LibreOffice memiliki program word processor, spreadsheet dan presentation dengan nama Writer, Calc dan Impress. Format dokumen asli ketiga program LibreOffice tersebut secara berurutan ODT, ODS dan ODP. Secara bawaan, LibreOffice mendukung format dokumen berstandar ISO yakni OpenDocument Format (ODF) sebagai standar (dan mendukung pula format dokumen Microsoft OOXML).

Jika dilihat dari segi fungsi, LibreOffice dengan perangkat lunak perkantoran Microsoft Office (yang hanya tersedia untuk Windows dan Mac). LibreOffice merupakan perangkat lunak perkantoran paling populer yang menjadi program bawaan di banyak distribusi GNU/Linux. Situs resmi The Document Foundation adalah https://www.documentfoundation.org dan situs resmi LibreOffice adalah http://libreoffice.org.

Pengantar

Buku ini sengaja ditulis sebagai salah satu sumber literatur bagi Anda yang ingin mendalami dan menambah pengetahuan lebih tentang LibreOffice Writer. Buku ini berjudul "Lebih Dekat Dengan LibreOffice Writer" dan kami hadiahkan kepada seluruh masyarakat Indonesia. Buku ini memiliki dua versi yaitu versi mobile dan siap cetak dengan tebal masing-masing yaitu … halaman untuk versi mobile dan 225 halaman untuk versi siap cetak. Buku ini ditulis secara kolaborasi oleh 1 orang kontributor cover, 6 orang editor tata bahasa, 3 orang editor buku dan 15 orang kontributor bab.

Buku ini memiliki ketebalan lebih dari 200 halaman dan berlisensi CC BY-SA 3.0 yang artinya Anda boleh mempelajari, menyunting, mengkomersilkan dan membuat salinan/turunan dari karya asli dengan catatan harus menyertakan sumber resminya. Buku ini adalah karya kolaborasi kedua kami setelah sebelumnya karya kolaborasi pertama berhasil dirilis.

Akhirnya, saya sangat bersyukur kepada Allah dan berterima kasih kepada seluruh Tim Penulis Buku serta masyarakat Indonesia yang sudah membantu menyukseskan buku ini bahwa buku ini dirilis tepat waktu dan siap untuk disebarkan. Saya meminta maaf kepada seluruh pengguna GNU/Linux dan LibreOffice serta masyarakat Indonesia apabila masih menemukan kesalahan di dalam buku ini. Kami menyadari bahwa buku ini masih jauh dari kesempurnaan. Saya berharap buku ini bemanfaat untuk seluruh pengguna LibreOffice, dan GNU/Linux khususnya serta seluruh masyarakat Indonesia umumnya. Saya meminta kepada seluruh masyarakat Indonesia untuk membantu menyebarkannya baik dalam bentuk soft copy maupun hard copy dan mengajarkannya kepada sesama.

Tujuan pembuatan buku ini adalah untuk para pemula yang belum mengenal atau pengguna yang ingin mempelajari aplikasi perkantoran (office suite) di GNU/Linux lebih lanjut. Selain itu, pembuatan buku ini juga bertujuan untuk mengurangi pembajakan perangkat lunak yang semakin meresahkan dan mengkhawatirkan, mengingat pembajakan adalah perbuatan yang salah dan haram dan dapat menyebabkan integritas dan jati diri bangsa dan negara menjadi taruhannya.

Buku ini dikerjakan dengan asas gotong royong dan para kontributor berasal dari seluruh wilayah Indonesia dengan zona waktu yang berbeda-beda. Hal inilah
yang menjadikan innspirasi dan motivasi dalam pembuatan proyek buku ini.

Harapan kami, dengan adanya buku ini di internet, pembaca di pelosok Indonesia bisa mencetak buku ini untuk mengajarkan LibreOffice dengan murah dan mudah. Kami harap buku ini menginspirasi komunitas-komunitas lain supaya membuat proyek buku kolaborasi yang sama untuk bidang masing-masing. Bayangkan setiap komunitas FOSS di Indonesia melakukan ini, betapa kaya panduan seputar FOSS di dalam bahasa Indonesia nantinya.

Hormat Saya,

Taufik Hidayat
(Koordinator Proyek)


TIM PENULIS BUKU

Buku ini disusun secara kolaborasi dan gotong royong oleh komunitas LibreOffice Indonesia di Internet. Adapun nama-nama tim penulis buku ini adalah sebagai berikut.

Kontributor Cover

Ade Malsasa Akbar (teknoloid@gmail.com)

Editor Tata Bahasa

1. Ahmad Romadhon Hidayatullah (reaamina@gmail.com) (Bab 1 dan Bab 4)
2. Ade Malsasa Akbar (teknoloid@gmail.com) (Bab 1 dan Bab 2)
3. Nugroho (nugroho.redbuff@gmail.com) (Bab 21)
4. Faiq Aminuddin (dampuawang@gmail.com) (Bab 1 s/d Bab 29)
5. Taufik Hidayat (yumtaufik1997@gmail.com) (Bab 4 dan Bab 7)
6. Andhika Prasetyo (chupunk3@gmail.com) (Bab 5)

Editor Buku

1. Taufik Hidayat (yumtaufik1997@gmail.com)
2. Nur Kholis (khokunsmile@gmail.com)
3. Abdul Aziz (ingejosmu1048576@gmail.com)

Kontributor Bab

1. Ade Malsasa Akbar (teknoloid@gmail.com) (Bab 1, Bab 2, Bab 6, Bab 7 dan
Bab 18)
2. Muhammad Yuga Nugraha (myugan59@gmail.com) (Bab 3)
3. Mochammad Nur Afandi (muh.afandi.fandi@gmail.com) (Bab 8)
4. Mukafi (kakafi30@gmail.com) (Bab 4 dan Bab 9)
5. Taufik Hidayat (yumtaufik1997@gmail.com) (Bab 5, Bab 10, Bab 12, Bab
13, Bab 14 dan Bab 17)
6. Anto Samalona (ansamsoftdev@gmail.com) (Bab 11)
7. Sasongko Bawono (sasongko262@gmail.com) (Bab 15 dan Bab 16)
8. Nur Kholis (khokunsmile@gmail.com) (Bab 19, Bab 25 dan Bab 27)
9. Azis Rahmat Pratama (azis.pratama@gmail.com) (Bab 20)
10. Azid (paindustry@yahoo.com) (Bab 21)
11. Sukamto (kamtono@gmail.com) (Bab 22)
12. Buono (kangbuono@gmail.com) (Bab 23 dan Bab 26)
13. Rahmat Kafabih (Kafabih/KR) (kafalterbang@gmail.com) (Bab 24)
14. Muhammad Irwan Andriawan (andriawan2014@gmail.com) (Bab 28)
15. Taufik Mulyana (nothinux@nothinux.id) (Bab 29)

Detail E-Book:
Judul E-Book:Lebih Dekat Dengan Libre Office Writer
Tipe File:PDF
Pembuat/Penulis:Hasil Kolaborasi Komunitas Belajar LibreOffice Indonesia
Website:Tidak Tersedia
Didistribusikan oleh:www.portalebookshare.blogspot.com

download

Dapatkan E-Book gratis terbaru langsung melalui alamat Email Anda

Perhatian

Bagaimana cara Mengunduh file E-Book di Portal E-Book Sharing, baca panduan-nya pada halaman ini
Apa itu E-Book dan Jenis - Jenisnya, silahkan Anda baca di halaman Mengenal Buku Elektronik Atau E-Book Dan Format-Nya

Apabila E-Book ini bermanfaat, silahkan bagikan kepada yang lainnya melalui tombol Sosial Media yang berada di atas dari Website ini.
"Sebaik Baik Manusia Adalah Yang Paling Bermanfaat Bagi Orang Lain."
Informasi

Apabila Anda selaku pemilik atau penerbit merasa keberatan E-Book-nya dipublikasikan pada website ini, silahkan hubungi kami melalui halaman Kontak, kami akan segera menghapusnya.

Apabila menemukan tautan unduhan E-Book yang mati, silahkan laporkan melalui tautan ini, kami akan segera memperbaikinya.
Agar bisa membuka/mengekstrak file E-Book berupa arsip RAR atau ZIP yang sebelumnya telah diunduh, Anda bisa menggunakan aplikasi WinRar untuk Windows yang bisa diunduh disini dan aplikasi PeaZip untuk Linux, yang bisa diunduh disini

Dan untuk dapat membaca E-Book bertipe file PDF, Anda memerlukan sebuah aplikasi pembaca file PDF gratis seperti Adobe Acrobat yang bisa diunduh gratis disini, bagi pengguna Smartphone Android bisa menggunakan aplikasi seperti Adobe Acrobat For Mobile yang bisa diunduh melalui Google Play Store.

E-Book Lainnya

Selanjutnya
Sebelumnya